Bagaimana Melatih Kucing Berhenti Mencakar atau Menggigit Saat Bermain

Pura-pura mati. Kucing senang bermain, dan mereka harus diajari untuk tidak menggunakan gigi dan cakar mereka saat mereka begitu senang. Cara terbaik untuk mengajari kucing bermain dengan aman adalah dengan pura-pura mati. Jika sedang bermain kucing kemudian mengeluarkan cakar atau menggigit Anda, maka Anda harus berhenti bermain dengan dia. Diam, pura-pura mati, abaikan. Maka kucing akan belajar menyadari bahwa saat bersenang-senang telah habis jika mereka berubah agresif.

Jika kucing sudah terlanjut menggigit Anda, teriaklah dan tinggalkan dia.

Jangan ganggu kucing Anda terlalu berlebihan jika tidak ingin digigit.

Beri kucing mainan untuk dicakar. Kucing normalnya senang dengan barang-barang yang bisa dicakar. Jika dia tak mendapati barang-barang tersebut, dia akan mencakar anak Anda, atau sofa mahal Anda. Ajak dia main dengan tikus mainan, atau lidi, atau kertas dibentuk seperti bola.

Semprot dengan air. Jika kucing Anda terus mengeluarkan cakarnya dan menggigit Anda, semprot dia dengan air. Cipratkan air ke mukanya ketika dia mulai galak. (Diterjemahkan dari Wikihow)