Kucing Miu Dan Jepretan Momen Terakhir

Collection of blognyamitra.blogspot.com
Foto kucing narsis ini admin unduh dari http://blognyamitra.blogspot.com. Ada cerita dibalik foto narsis Kucing Miu. Si penulis kehilangan seekor kucing turunan persia di usia yang masih muda 6 bulan tepatnya pada tanggal 25 April 2011. Yup…si kucing betina ini sakit yang cukup parah. Penyakit yang menyerang saraf pusat otak membuat si Miu (nama panggilan) mengalami kejang2 kemudian lemah lunglai, tubuhnya lemas. Padahal si Miu ini sudah pernah divaksinasi. Berdiri pun tak sanggup, makan pun susah kalopun disuapin gak mau ngunyah. Dibawa ke RS hewan Ragunan & diopname selama 3 hari tak juga kunjung sembuh… sang dokter menyerah. Konsultasi dengan dokter akhirnya dengan terpaksa si Miu ditidurkan untuk selamanya.

Collection of blognyamitra.blogspot.com

Sekarang tak ada lagi terdengar suara meonggg… tak ada lagi suara kresek2 di tempat makan menikmati science diet kesukaannya… tak ada lagi bola plastik lari kesana kemari dikejar2 ama Miu…dsb. Dan yang saya suka dari si Miu ini adalah dia selalu buang air kecil / besar di tempat berpasir yang telah disediakan. Gak pernah ke tempat lain. Pernah suatu hari saya lupa membuang kotorannya yang sudah penuh di kotak tempat dia biasa buang hajat. Nih kucing mengeong2 ke arah kotak tsb. Saya pun tahu kalo pasir di dalamnya sudah waktunya ganti.

No comments:

Post a Comment